DPD LDII Kuansing Helat Pengajian Akhir Tahun Cegah Pemuda dari Kegiatan Negatif

Share to :
Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Kuantan Singingi (8/1). Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Kuantan Singingi menyelenggarakan “Kumpulan Anak Kuansing Gemar Mengaji (KAK GEM)”, dengan tema “Menuju Generasi yang Siap Menghadapi Era Society 5.0 dengan Menerapkan 29 Karakter Luhur”. Acara berlangsung di Masjid Annur, Kuansing, Riau, pada Selasa (31/12/2024).

Acara ini dihadiri oleh Kepala Desa Sungai Langsat, Elvi Junaidi, beserta perangkat desa, Sekretaris Desa Nopriadi, Ketua BPD Mardianis, Ketua PC LDII Pangean H Adi Sulamto, Ketua PAC LDII Sungai Langsat M. Rahman, serta 120 peserta muda-mudi dan 30 pengurus LDII.

Ketua DPD LDII Kuansing, Bambang Irawan, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengarahkan generasi muda LDII agar terhindar dari pengaruh negatif.

“Kegiatan pengajian akhir tahun ini diadakan agar muda-mudi LDII dapat memanfaatkan momen pergantian tahun dengan hal yang bermanfaat. Acara seperti ini rutin kami adakan setiap tahun baru masehi,” jelasnya.

Ia juga menambahkan bahwa LDII memiliki harapan besar agar generasi mudanya dapat siap menghadapi era Society 5.0 dan menjadi tokoh yang berperan aktif dalam mewujudkan visi Indonesia Emas 2045.

Kepala Desa Sungai Langsat, Elvi Junaidi, dalam sambutannya, menyampaikan apresiasi terhadap program LDII yang sejalan dengan visi misi desa, terutama dalam membangun masyarakat yang harmonis di tengah keberagaman.

“Delapan bidang pengabdian LDII untuk bangsa, yang disampaikan Adi Sulamto sangat relevan dengan kondisi Desa Sungai Langsat yang majemuk, terdiri dari berbagai suku dan agama. Di desa kami, semua mendapatkan hak yang sama tanpa membedakan suku atau agama,” ujarnya.

Ia juga mengapresiasi keberhasilan LDII dalam membina generasi muda. “Awalnya saya kira peserta pengajian ini hanya sedikit dan didominasi usia tua. MasyaAllah, ternyata mayoritas pesertanya adalah anak muda. Ini menjadi motivasi bagi kami untuk mencontoh LDII dalam membina generasi muda,” tambahnya.

Elvi Junaidi juga memuji hubungan baik yang terjalin antara pemerintah desa dan pengurus LDII, termasuk Ketua PAC LDII Sungai Langsat, M. Rahman, dan Bambang Irawan, yang kini menjabat sebagai Direktur BUMDes Sungai Langsat.

“BUMDes yang dipimpin Pak Bambang saat ini menjadi yang terbaik di Kecamatan Pangean. Alhamdulillah, ini menjadi bukti bahwa LDII turut berkontribusi dalam pembangunan desa,” tutupnya.

 

Oleh: U.D Kentes Tes (contributor) / FF (editor)

Kunjungi berbagai website LDII

DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram